Nurfadillah Sindika Sari Lulusan Terbaik Pascasarjana Prodi Ekonomi Syariah dengan IPK 3,86

6 November 2023 oleh
pasca

HUMAS IAIN PAREPARE -- Pada momentum pelaksanaan wisuda ke Vlll S1 dan S2 IAIN Parepare tahun 2023 di Auditorium IAIN Parepare, Sabtu (26/8/2023), sejumlah mahasiswa berhasil lulus dengan predikat pujian. Salah seorang di antaranya, Nurfadillah Sindika Sari, mahasiswa pascasarjana Prodi Ekonomi Syariah. 

Nurfadilah terlahir dari pasangan Syahriel Piri dan Mutmainnah Muin. Ia merupakan anak pertama dari dua bersaudara. Perempuan ini lahir di Kota Parepare, 14 Mei 1999. Fadillah sapaan akrabnya, pertama menempuh Pendidikan di Sekolah Dasar Negeri 08 Parepare dan lanjut di Sekolah Menengah Pertama Negeri 10 Parepare, kemudian di Sekolah Menengah Atas Negeri 02 Parepare. 

Perempuan asal Parepare ini melanjutkan studi di IAIN Parepare pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dengan Prodi Akuntansi Lembaga Keuangan Syariah dan melanjutkan S2 di Pascasarjana prodi ekonomi syariah dengan lama studi satu tahun 10 bulan, dengan IPK 3, 86 

Fadillah mengatakan banyak momen berkesan yang bisa dijadikan sebagai pelajaran untuk mengembangkan diri selama kuliah di IAIN. Hal yang paling berkesan untuk dirinya adalah lingkungan kampus yang sangat supportif! Mulai dari dosen, mahasiswa dan civitas academica lainnya yang sangat interaktif sehingga bisa membantunya belajar bersosialisasi. 

"Hal tersebut membentuk saya yang awalnya sangat kesulitan untuk bersosialisasi menjadi lebih berani untuk berinteraksi dengan lingkungan tempat saya berada. Untuk ke depannya saya sangat berharap IAIN Parepare bisa mempertahankan bahkan memaksimalkan pelayanan untuk mahasiswa. Sukses selalu untuk IAIN Parepare," ujarnya.

"Untuk adik-adik mahasiswa jangan pantang menyerah. Jika merasa lelah sebaiknya beristirahat, jangan berhenti! Kalian adalah orang-orang hebat! Dan jangan lupa selalu libatkan Allah SWT dalam setiap kegiatan kalian! Semangat," tutupnya. (shz/alf)


di dalam Berita